tips promosi produk

Bagi Anda pemilik usaha kecil maupun menengah pasti sangat membutuhkan yang namanya promosi untuk meningkatkan penjualan produk Anda.

Oleh karena itu, dibutuhkan cara promosi yang tepat dan cocok agar dapat mencapai tujuan usaha Anda.

Dengan menemukan cara promosi yang sesuai usaha Anda, tak hanya dapat meningkatkan penjualan, Anda juga dapat meraih kesuksesan dalam berbisnis. Jadi, strategi promosi sangatlah penting bagi sebuah bisnis.

Tujuan Promosi

Secara sederhana, ada 4 tujuan promosi, yakni:

  1. Menarik perhatian para calon pelanggan
  2. Menjaga agar pelanggan senantiasa setia dalam mengonsumsi produk atau layanan
  3. Untuk meningkatkan kesadaran masyarkat terhadap produk atau layanan (brand awareness)
  4. Untuk meningkatkan penjualan produk

Sebelum menentukan strategi promosi yang akan Anda lakukan, sebaiknya Anda memastikan terlebih dahulu tujuan dari promosi produk Anda.  Hal ini harus dilakukan agar promosi produk Anda tepat sasaran.

Setelah Anda menentukan tujuan dari promosi, Anda bisa langsung menyusun strategi promosi yang sesuai dengan tujuan Anda. Ada beragam jenis promosi yang dapat dilakukan oleh sebuah bisnis.

5 Tips Promosi Dalam Pemasaran Produk

Berikut beberapa tips promosi yang dapat Anda terapkan, antara lain:

1. Tawarkan Promo

Membuat promo merupakan salah satu cara mempromosikan produk Anda kepada calon pelanggan. Terdapat berbagai jenis promo yang bisa Anda lakukan mulai dari memberikan diskon atau potongan harga, cashback, buy one get one free, flashsale, dan lain-lain.

Tujuan dari pembuatan promo seperti di atas agar calon pembeli Anda tergugah dan ingin secepatnya membeli produk yang anda tawarkan.

2. Berikan hadiah atau sampel produk

Dengan cara ini, Anda dapat beberapa keuntungan. Semisal, ketika Anda memberikan sebuah hadiah kepada para pelanggan, hal tersebut dapat meningkatkan minat beli para pelanggan untuk kembali membeli produk Anda.

Tak hanya itu, apabila pelanggan merasa tersentuh dengan hadiah yang Anda berikan, pelanggan akan memberikan testimoninya, entah melalui media sosial atau mouth-to-mouth.

Cara ini juga bisa digunakan untuk Anda yang baru mengeluarkan varian baru dari produk Anda. Dengan memberikan sampel produk, secara tidak langsung, pembeli akan mengetahui kelebihan varian baru tersebut.

3. Buat Program Rewards untuk Pelanggan

Adakan pemberian berupa poin kepada pelanggan dengan nominal pembelian tertentu dengan hadiah produk gratis atau merchandise. Strategi ini memiliki tujuan agar pelanggan Anda tetap setia kepada bisnis Anda.

4. Adakan Giveaway

Biasanya, giveaway dilakukan untuk mempromosikan produk Anda secara tidak langsung. Mengapa? Karena pada umumnya, sebuah bisnis memberikan syarat kepada pelanggan yang ingin ikut giveaway dengan mengajak teman atau kerabatnya.

Oleh karena itu, secara tidak langsung, Anda dapat mempromosikan produk atau layanan Anda tanpa kelihatan.

5. Bagikan Voucher (Kupon)

Cara ini sekilas mirip dengan strategi yang ada pada nomor 1, akan tetap memilik tujuan yang berbeda. Dengan melakukan cara ini,  Anda tak hanya menyasar calon pelanggan tapi juga orang-orang yang belum mengenali produk Anda.

Kesimpulan

Dari 5 tips jitu di atas, Anda bisa mempromosikan usaha Anda tanpa harus terlihat seperti orang yang sedang berpromosi. Senada dengan apa yang dikatakan Tom Fishburne yang menyebutkan ‘the best marketing doesn’t feel like marketing’.

Tapi, ada catatan yang perlu Anda perhatikan. Supaya Anda tidak mengeluarkan biaya yang lebih banyak karena untuk mengiklankan cara-cara promosi di atas, Anda bisa melakukan tips ampuh yang satu ini yakni mengkombinasikan content marketing dan e-mail marketing.

Caranya, Anda perlu membangun situs online yang bisa Anda gunakan sebagai toko, kemudian situs tersebut diisi dengan konten-konten yang pelanggan Anda butuhkan. Setelah itu Anda adakan semacam pilihan untuk berlangganan konten-konten tersebut melalui e-mail.

Dengan adanya alamat e-mail dari pelanggan, Anda bisa menggunakan alamat tersebut untuk mengiklankan semua promosi yang sedang Anda buat di bisnis Anda.

Menurut studi, cara ini terbukti 40 kali lebih ampuh dibandingkan memasarkan melalui media sosial untuk penjualan produk.