Teknik menjual dalam dunia bisnis ada 2, hard selling dan soft selling. Keduanya memiliki fungsi dan cara yang berbeda namun dengan tujuan yang sama.
Untuk hard Selling ini merupakan sebuah teknik penjualan yang bersifat langsung dan terbuka dengan harapan konsumen tertarik dan langsung melakukan transaksi. Namun, tidak jarang teknik ini disebut ‘agresif’ dan konsumen merasa terburu-buru.
Lain halnya dengan teknik soft selling, teknik ini lebih halus dalam pendekatannya, membuat konsumen merasa nyaman dan tidak terburu-buru.
Menjual atau kegiatan penjualan itu sangat penting untuk bisnis apapun. Jika tidak ada penjualan, siap-siap bisnis Anda akan bangkrut. Dalam penjualan ini akan terjadi kesepakatan antara kedua belah pihak, lalu akan terjadi pertukaran dengan media uang.
Maka dari itu, kuasai strategi penjualan dengan baik maka Anda dapat membangun bisnis yang menguntungkan dan mencapai kesuksesan serta dapat memberikan hasil yang mengesankan untuk konsumen Anda.
Meskipun tidak ada rahasia khusus dalam menjual, setidaknya Anda harus memiliki strategi yang baik dan tepat sasaran. Berikut ini merupakan strategi yang dapat menambah wawasan Anda dalam menjual.
-
Menjual dengan penuh integritas
Daftar Isi
Menjual dengan kejujuran dan kebenaran, ini merupakan langkah awal dan dasar yang benar, yang di mana pasti banyak tantangannya. Setidaknya dalam integritas ada tiga kunci dalam mengamati suatu hal seperti yang dikatakan Harefa (2000) yaitu :1) bekerja secara jujur dan benar agar menyajikan hal-hal yang objektif
2) Memegang komitmen dengan cara tidak membocorkan rahasia
3) Konsisten melakukan aktivitas dengan cara tidak menampakkan kesenjangan antara kata dan perbuatanAnda harus menanamkan dalam bisnis yang dijalankan bahwa adanya hukum timbal balik, di mana lebih penting untuk memberi dan bukan memberi untuk menerima. Menanamkan nilai percaya konsumen terhadap Anda, terhadap apa yang Anda sampaikan bukanlah perkara mudah.
Ketika para konsumen sudah percaya, meluangkan waktu atau uangnya dan ingin berbicara dengan Anda, itu merupakan sebuah investasi yang sangat bernilai. Selanjutnya Anda juga jadi memiliki database, dimana database itu sangat mahal yang belum tentu bisa didapatkan oleh pebisnis lain.
-
Menjual dengan seni dan ada ilmu menjual
Menjual bukanlah sekedar menawarkan produk yang Anda miliki, namun tetap ada seni dan ilmunya agar penjualan Anda dapat berjalan dengan baik. Ilmu menjual adalah ilmu dan seni mempengaruhi seseorang atau konsumen agar tertarik membeli atau menggunakan barang dan jasa yang ditawarkan oleh penjual.
Dalam hal ini, bahasa penjualan yang Anda gunakan sangat berpengaruh kepada hasilnya. Carilah penggunaan bahasa yang mudah diterima oleh masyarakat umum atau konsumen.
Dalam hal ini, integritas tetap harus digunakan. Menjual dengan mudah itu tentang waktu dan mendengarkan. Menutup bisnis adalah tentang waktu, mendengarkan, dan mengajukan pertanyaan yang tepat.
Ketika Anda dapat melakukan percakapan dua arah dengan baik, maka psikologisnya akan membantu dalam membuat keputusan. Maka dari itu diperlukan ilmu menjual, agar tidak asal dalam menyampaikan kepada konsumen.
-
Tunjukkan nilai
Ketika melakukan percakapan kepada konsumen, harus ada nilai yang tertanam di dalamnya. Bukan dengan maksud mengajarkan atau menunjukkan betapa hebatnya Anda. Tapi bagaimana caranya membuat konsumen itu nantinya mengajukan pertanyaan, mencerna apa yang disampaikan.
Lalu berpikir bahwa Anda sangat membantu mereka dan menjadikan Anda sebagai pilihan logis dalam berbisnis. Ketika menyampaikan ini, jangan sampai konsumen berpikir bahwa Anda hanya seseorang yang banyak omong.
Anda harus bisa membedakan mana penjelasan yang banyak omong atau penjelasan yang berharga dan dapat mempengaruhi konsumen untuk melakukan tindakan transaksi.
Ketika konsumen sudah melakukan keputusan untuk menginginkan produk Anda, maka tidak perlu membutuhkan waktu lama dan penjualan Anda akan semakin cepat. Konsumen yang tidak memiliki banyak waktu, akan sangat memperhatikan apa yang Anda sampaikan.
Jadi, jangan sampai membuang kesempatan yang ada. Apabila para konsumen mempercayai Anda dan melihat nilai yang Anda berikan, mereka akan dengan senang hati berinvestasi untuk mendapatkan produk, layanan ataupun program yang Anda miliki.
Berikan sikap, tindakan dan perhatian yang baik kepada konsumen. Jalani bisnis Anda dengan bersih, hebat dan jelas. Ketahui kemampuan Anda, kuasai bisnis yang Anda jalani dan terapkan strategi yang tepat agar bisnis Anda dapat berjalan dengan baik serta sesuai yang diharapkan. Nantinya, kemungkinan besar akan ada pertanyaan seperti :
Jangan lupa juga, strategi penjualan yang baik akan menciptakan kepuasan terhadap konsumen dan tidak menutup kemungkinan Anda akan memiliki pelanggan tetap. Ketika sudah mendapatkan konsumen hingga pelanggan, jangan langsung cepat merasa puas. Anda harus melakukan penilaian terhadap apa yang sudah dijalankan dan membuat strategi baru untuk selanjutnya.