“Apa yang kita pikirkan dalam otak kita akan menentukan isi dompet kita”
Iya, sebuah pola pikir positif yang membantu anda dalam mengubah cara agar cepat menjadi kaya raya dengan benar dan halal. Secara pribadi saya ingin mengucapkan selamat datang kepada anda yang telah peduli datang untuk menciptakan perubahan. Ketahuilah sepenuhnya bahwa anda mungkin tak akan sampai membaca artikel ini ketika Tuhan tak pernah menghendaki itu terjadi, jadi pahami baik-baik bahwa gerak dan langkah anda ada yang mengendalikan, dimana kekuatan yang mengendalikan anda itu tak pernah bisa dilawan oleh kekuatan manusia. Dia bisa mengubah manusia yang miskin, tanpa harapan, putus asa, dan tak punya semangat menjadi manusia kaya yang bahagia, sejahtera, dan menikmati hidup ini dengan semangat hebat. Kaya dan bahagia adalah hak bagi setiap orang, bukan karena takdir Tuhan, jangan pernah mengkambinghitamkan takdir ketika kita malas untuk mengubah keadaan. Sejarah manusia yang hebat di dunia ini selalu memberi pelajaran bahwa pada dasarnya tiap manusia punya kesempatan sama untuk mencapai kejayaan dan kekayaan yang telah disediakan oleh Tuhan.
Tahukah anda mengapa ada orang bisa tetap kaya dan terus kaya tanpa mengalami masalah keuangan baik dalam bisnis ataupun hal lainnya. Jangan salah sangka terhadap orang kaya yang uangnya terus mengalir, karena mereka memang pantas disebut sebagai orang kaya yang telah bahagia, mereka bukan pemalas, mereka juga bukan penipu, tetapi mereka telah menikmati pahitnya kegagalan hingga menemukan sebuah cara baru untuk mengubah nasib menjadi terbebas dari masalah keuangan. Mungkin penghasilan anda saat ini masih cukup, tetapi mau sampai kapan, apakah mungkin itu akan tetap mengalir sepanjang waktu? Yang anda butuhkan adalah bukan hanya bekal di hari ini, tetapi yang lebih penting adalah bagaimana masa depan anda dan keluarga anda ketika anda sudah tak bekerja lagi. Lihat usia anda yang terus bertambah, pemikiran mulai melemah, tenaga kian rapuh dan langkah semakin mudah dikalahkan oleh orang lain. Lihatlah dan pandanglah anak-anak anda lekat-lekat, mereka butuh biaya pendidikan yang kian menggila, anak-anak anda butuh masa depan, dan mereka tak boleh lemah secara financial ataupun juga pendidikan.
Tentunya bagi anda, sebagai kepala keluarga, punya tanggung jawab yang sangat besar untuk membahagiakan anak dan istri tercinta. Pandanglah bahwa anak dan istri sangat menganggantungkan harapan pada tekad dan keberanian anda untuk mengubah masa depan. Pandanglah sekali lagi pandang lebih dekat anak dan istri mereka tak boleh kelaparan, mereka tak boleh terus berlinang air mata karena ingin memiliki sesuatu tetapi harus tertunda akibat anda tak punya uang. Pastikan bahwa keluarga akan selalu memiliki bekal kekayaan yang mengalir terus menerus dan bisa diwariskan kepada mereka ketika kita telah tiada. Anda tak perlu bingung harus mulai darimana, karena jalan untuk mengubah nasib anda kini telah terbuka. Jalan ini bisa mengantar anda menjadi orang yang terbebas dari masalah keuangan di masa yang akan datang. Jalan ini akan mengubah kemiskinan menjadi limpahan kekayaan secara halal dan tidak merugikan orang lain. Saya yakin bahwa anda ingin menjadi manusia yang punya aliran uang terus menerus dan bisa bermanfa’at buat orang lain.
Ingat, keluarga adalah asset terbaik yang anda miliki, mereka harus kita bahagiakan dengan segala cara yang halal agar mereka bahagia. Apakah anda ingin mengetahui jalan menuju kekayaan yang telah mengubah orang menjadi kaya raya dan mempercepat masuknya uang baik itu dalam usaha bisnis anda ataupun tentang apa yang anda kerjakan dalam berkarier. Jika iya silahkan anda dapat melanjutkan untuk membaca tulisan ini yang semoga bisa bermanfa’at bagi anda untuk menuju jalan ini mengubah hidup menjadi lebih kaya dan kelak bisa punya bekal di masa depan anda. Tak ada yang kasihan kepada anda, tak akan ada yang peduli pada nasib anda selain anda sendiri yang harus mengubahnya.
Berikut adalah 5 cara mempercepatnya masuknya uang:
- Doa
Tidak ada yang tidak bisa dikuatkan dengan do’a. Apapun yang kita pikirkan, apapun yang kita rasakan dan apapun yang kita kerjakan utuhkanlah dengan do’a, lalu perhatikan apa yang terjadi. Firman Allah terdapat dalam Al-qur’an yang artinya : “Mintalah kepada-Ku niscaya akan AKU kabulkan.
- Gemar Bersedekah
Bersedekah dengan ikhlas, kasihlah mereka yang membutuhkan dengan uang kaget anda, dan insya allah kita juga akan dikagetkan oleh Allah dengan rezeki yang kita terima lebih dari berkali-kali lipat. Tapi ingat sekali lagi, bersedekahlah dengan ikhlas.
- Bahagiakan Orang Tua
Membahagiakan orang tua merupakan salah satu cara mempercepat datangnya rezeki dan mempercepat keinginan do’a kita menembus langit. Anda bisa pegang kata-kata saya, yang namanya berbakti kepada orang tua tidak akan berakhir sia-sia. Dahulukan kesenangan orang tua baru kesenangan anda jika ingin impian anda lebih cepat terwujud, ada baiknya minta maaf ulanglah kepada orang tua anda dan utarakan keinginan-keinginan anda.
- Memperbanyak Silaturahim
“Barang siapa yang ingin dilapangkan rezekinya dan di permudah serta dipanjangkan umurnya, maka hendaklah bersilaturahim”(HR. Bukhari).
- Tawakal (Pasrah) kepada Allah SWT
Tawakal artinya hati bersandar kepada Dzat yang di pasrahi (Al-wakiil) menyatakan kelemahan, ketidak berdayaan dan bersandar sepenuhnya hanya kepada Allah Swt. Hendaknya kita meyakini bahwa tidak ada yang berbuat di dunia kecuali Allah dan setiap sesuatu yang ada berupa makhluk, rezeki, pemberian, halangan bahaya, kaya, miskin, sehat, sakit, hidup dan mati adalah datang dari Allah Swt. Rasulullah Saw bersabda : “Jika saja kamu bertawakal kepada Allah dengan sebenar-benarnya pasrah, pasti kamu di beri rezeki sebagaimana burung di beri rezeki, ia pagi-pagi lapar dan sore hari telah kenyang”.
Rezeki itu tidak mungkin datang dengan sendirinya tanpa harus berusaha. Yang pertama mesti anda ubah adalah mental yang anda miliki. Kemalasan dan tak mau berkorban dalam mewujudkan keinginan merupakan penyebab utama mengapa orang menjadi miskin selamanya. Jalan yang saya sampaikan bukanlah jalan instan untuk mendapatkan kekayaan, ini bukan jalan cepat atau jalan bagi para pemalas, bukan jalan bagi orang yang takut gagal, dan bukan pula jalan bagi siapapun yang pikirannya telah diracuni oleh hal hal negative, tetapi tak lain adalah jalan yang akan mengubah kemiskinan anda, keputusan akhir sepenuhnya ada di tangan anda. Semangat tak pernah padam, tekad mereka telah bulat untuk membahagiakan anak dan istri dan mengahapus setiap derita dan air mata yang membasahi keluarga.
“Sukses tidak akan datang kepada mereka yang malas, curiga berlebihan dan ingin segalanya instan tanpa mau berkorban apapun dalam hidupnya”.
‘Semoga Bermanfa’at”