Terima kasih atas pertanyaannya,

Untuk perusahaan dibidang konsultan dan kontraktor bisa menggunakan zahir edisi personal karena jenis usahanya bisa dikategorikan pada jenis usaha jasa, dimana pada edisi ini bapak dapat menggunakan fasilitas proyek, sehingga nantinya bapak bisa mengetahui informasi pendapatan dan biaya atas masing-masing proyek, edisi ini juga mendukung untuk analisa budget permasing-masing proyek, sehingga kita dapat mengestimasikan budget untuk masing-masing proyek dan membandingkan nya dengan realisasi pendapatan dan biaya atas masing-masing proyek (pekerjaan).
Untuk jenis usaha supplier bisa menggunakan edisi flexy trade, karena dalam edisi ini pencatatan transaksi berhubungan dengan unit usaha dagang, yang memerlukan kontrol atas inventory atau stock, sehingga nantinya kita dapat mengetahui informasi jumlah stock secara update, begitu juga penghitungan harga pokok produknya. Namun jika bapak membutuhkan edisi zahir yang mengkombinasikan transaksi jasa dan dagang bapak dapat menggunakan zahir edisi standar.

Klik disini untuk informasi detail edisi personal.
klik disini untuk informasi detail edisi flexy trade.
klik disini untuk informasi detail edisi standar.

Jika bapak berminat untuk mengikuti workshop zahir silakan klik disini untuk melihat informasi tempat pendaftaran workshop zahir.

Terima kasih