Contoh Pembukuan

 

Pada kesempatan sebelumnya kami telah membahas pembukuan sederhana. Kali ini kami akan menyajikan beberapa contoh pembukuan menggunakan software akuntansi.

Contoh Penjualan Jasa

Di bawah ini gambar formulir pencatatan penjualan jasa. Ada banyak field dan kotak teks yang disediakan untuk mengakomodasi pengguna memasukkan data yang biasa digunakan untuk penjualan misalnya field utama seperti nama pelanggan, nomor faktur, tanggal faktur, deskripsi pesanan, dan lain-lain. Dengan mengisi formulir ini, sistem akan langsung membuat jurnal yang otomatis diposting ke buku besar dan menghasilkan laporan keuangan dan laporan penjualan.

Contoh Daftar Piutang Usaha

Daftar piutang usaha berisi catatan piutang usaha yang ditimbulkan oleh penjualan secara kredit. Daftar piutang usaha ini menyajikan nilai piutang yang belum dibayar dan/atau piutang yang sudah dibayarkan sebagian (sisa saldo piutang usaha).

Daftar-Piutang-Usaha

Contoh Grafik Reminder Piutang Usaha Jatuh Tempo

Di software akuntansi grafik menjadi keunggulan yang khas karena pengguna tidak usah lagi membuat grafik secara manual. Di bawah ini contoh grafik piutang usaha (receivable aging schedule). Pengguna dapat memantau pelanggan yang mana yang masih memiliki piutang usaha, menjelang atau telah jatuh tempo.

Reminder-Piutang-Usaha-Jatuh-Tempo

Buku Besar Standar

Salah satu contoh pembukuan yang juga tergolong penting yakni adanya buku besar. Buku besar berguna untuk meninjau semua mutasi yang telah diposting berdasarkan tarikh kejadian setiap akun. Dengan adanya buku besar ini pengguna bisa melihat mutasi dan saldo akhir setiap akun.

Buku-Besar-Standar

Contoh Laporan Laba Rugi

20.-Laba-Rugi-Jasa

Grafik Analisis Bisnis

Untuk memudahkan pebisnis atau pihak lain dalam mengambil keputusan bisnis, software akuntansi menyediakan grafik analisis terpadu. Pengguna akan mudah menganalisis kinera dan posisi keuangan perusahaan dengan mudah, cepat, dan tepat.

dashboard-baru

Dan masih banyak lagi formulir pencatatan, laporan keuangan, buku besar pembantu, dan grafik lainnya sebagai penunjang pembukuan sederhana. Demikian beberapa contoh pembukuan dalam software akuntansi.

Lihat dan coba langsung ZAHIR ACCOUNTING Sekarang!