BLOG - Faedah Akun Multi Level dalam Software Akuntansi

Faedah Akun Multi Level dalam Software Akuntansi

 

Dalam akuntansi manual buku besar digunakan untuk mendata semua akun yang digunakan dalam sebuah kegiatan usaha. Pada umumnya jumlah akun beserta detil rincian sudah tetap, sehingga mempersulit pengguna untuk membuat sub akun yang lebih rinci. Contohnya untuk pembayaran listrik dapat dimasukkan dalam biaya operasional atau sub biaya akun listrik. Dalam menentukan kelompok akun yang lebih besar dibutuhkan pengetahuan atas teori dan konsep akuntansi yang matang.

Pada software akuntasi banyak fungsi dan proses yang sudah disederhanakan sehingga memungkinkan user dalam membuat beberapa akun multi level, seperti akun utama, sub akun, dan sub sub akun. Dengan struktur akun multi level yang fleksibel maka dapat dilakukan pembagian kesatuan seperti unit bisnis, departemen, fasilitas, atau divisi. Fleksibilitas dalam proses akan membantu perusahaan dalam melakukan modifikasi akun seperti yang dibutuhkannya.

Adapun faedah akun multi level dalam software akuntansi adalah:

  • Laporan keuangan menjadi lebih rapi dimana neraca, laba rugi akan menampilkan akun induk saja.
  • Daftar akun yang detil
  • Fleksibel dimana Anda dapat membuat bagan akun dengan detil seperti yang dibutuhkan.

Langkah awal yang dilakukan oleh pelaku usaha adalah menentukan setiap akun untuk debit dan kredit pada setiap transaksi yang dibukukan. Melalui mapping akun maka dapat ditentukan akun mana yang digunakan untuk kredit dan debit pada masing-masing produk, vendor, atau pelanggan. Sebagai contoh data pelanggan dapat disetting di awal pembuatan data, dimana Anda hanya perlu memasukkan data-data dalam sebuah transaksi. Hal ini akan mempermudah pencatatan transaksi serta mengintegrasikan informasi antara produk, pelanggan, dan vendor untuk kebutuhan yang berbeda.