Depok – Untuk kedua kalinya PT Zahir Internasional mengadakan lomba tingkat nasional yang bekerjasama dengan Universitas Gunadarma yang lebih populer Gunadarma All About Accounting Competition 2017 yang di selenggarakan di Kampus D, Universitas Gunadarma.

Selain menjadi ajang tahunan, PT Zahir Internasional mengadakan acara ini bertujuan untuk ikut berpartisipasi dalam mencerdaskan bangsa dalam hal ini mengembangkan prestasi mahasiswa dibidang akuntansi dan menjadi ajang kesiapan mahasiswa dalam menghadapi perkembangan teknologi.

Menurut Sugiharto, PhD selaku Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Gunadarma mengungkapkan, “acara ini terselenggara atas kerjasama PT Zahir Internasional dengan institusi pendidikan Universitas Gunadarma yang bertujuan untuk mencari potensi & bakat dari seluruh mahasiswa di Indonesia dalam bidang akuntansi berbasis software & perpajakan”

Lomba ini diikuti sekitar 73 tim yang terdiri dari 37 perguruan tinggi negeri dan swasta di pulau jawa hingga luar pulau jawa. Beberapa universitas negeri yang mengikuti ajang ini antara lain Universitas Indonesia, Universitas Gadjah Mada, Universitas Negeri Medan, Universitas Negeri Semarang, dan lainnya.

Lomba akuntansi berbasis software akuntansi & pajak ini diawali oleh babak penyisihan berupa tes online (7/1). Dalam babak ini, dari 73 tim menyisakan 43 tim tersisa yang kemudian mengikuti tes selanjutnya yaitu penginputan laporan keuangan menggunakan software Zahir accounting (18/1). Babak semifinal menyisakan 8 tim perwakilan perguruan tinggi yang harus bersiap menghadapi tes terakhir yaitu membuat laporan keuangan dan laporan pajak. Penilaian ini berdasarkan aspek presentasi dari masing-masing finalis(19/1).

Pemenang diumumkan setelah acara seminar nasional yang juga dihadiri oleh pihak Direktorat Jendral Pajak dan dihadiri oleh CEO PT Zahir Internasional Muhamad Ismail. Pengumuman pemenang diumumkan oleh perwakilan juri dari PT Zahir Internasional Rahmat Rahardjo (19/1) . Juara 1 diperoleh oleh tim dari Universitas Indonesia, disusul oleh juara II dari Politeknik Negeri Jakarta dan juara III diraih oleh Trisakti School Of Management serta Juara IV diraih oleh Universitas Gunadarma. Gelar harapan I diraih oleh Universitas Gadjah Mada, Harapan II oleh STIE BBank Yogyakarta, Harapan III oleh Universitas Indraprasta PGRI dan Harapan IV diraih oleh Universitas Muhammadiyah Makassar.

Event ini dinilai menjadi agenda tahunan yang menarik. Dan juga menjadi bahan pertimbangan oleh para mahasiswa di Indonesia, bahwa mereka perlu mempersiapkan diri untuk kompetisi dalam bidang akuntansi. PT Zahir Internasional yang salah satunya menjadi wadah pendidikan saat ini sangat antusias dalam melaksanakan kegiatan kompetisi ini. Semoga dengan adanya kegiatan ini bisa menjadi bekal mahasiswa saat mencari pekerjaan nantinya.